Searching...
Minggu, 22 Mei 2016

Minggu, Mei 22, 2016


Berikut ini adalah fasilitas-fasilitas layanan yang dimiliki Puskesmas Rerebe Kecamatan Tripe Jaya Kabupaten Gayo Lues, dalam rangka menyediakan layanan kesehatan bagi masyarakat :

RUANG PENDAFTARAN PASIEN                         ( REKAM MEDIK )
Rekam Medis merupakan kumpulan fakta tentang kehidupan seseorang dan riwayat penyakitnya, termasuk keadaan sakit, pengobatan saat ini dan saat lampau yang di tulis oleh para praktisi kesehatan dalam upaya mereka memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien. di sinilan tempat pertama yang harus di datangi oleh setiap pasien yang ingin berobat dan lain-lain.  



BALAI PENGOBATAN UMUM  ( POLY UMUM )
 
Poly Umum merupakan tempat pemeriksaan kesehatan umum oleh dokter yang memiliki kompetensi, yang meliputi observasi dan diagnosa medis, guna mencegah penyakit, melakukan penyuluhan hingga pengobatan. Poly Umum juga melayani pasien Askes, JKA, serta BPJS DLL.
 



KESEHATAN IBU DAN ANAK & KELUARGA BERENCANA  (KIA & KB) 

KIA disediakan untuk memberikan pelayanan bagi ibu hamil, ibu nifas serta bayi baru lahir dan balita, yang bertujuan membantu mempersiapkan kelahiran serta melakukan deteksi dan stimulasi dini tumbuh kembang bayi. Serta melayani pasien Keluarga Berencana ( KB ).




INSTALASI GAWAT DARURAT  ( IGD )

Instalasi Gawat Darurat (IGD) merupakan ruang pelayanan Puskesmas Rerebe yang memberikan pelayanan pertama pada pasien dengan ancaman kematian dan kecacatan yangbersifat Emergency. seperti pasien Kecelakaan Lalu Lintas dan lainnya

 


RUANG TBC dan KUSTA

Ruang Tuberkulosis (TBC) dan KUSTA merupakan ruang pelayanan khusus bagi penderita negatif dan positif TBC serta melayani pasien KUSTA yang ada di kecamatan Tripe Jaya.


 


RUANG APOTIK
Merupakan tempat penerimaan, penyimpanan, pendistribusian dan pemeliharaan barang persediaan berupa obat, alat kesehatan dan perbekalan kesehatan lainnya
Silahkan Berikan Komentar Anda :